Selasa, 08 November 2016

Mencari lumba-lumba

Lama nggak nulis blog nih, kemarin lagi sibuk dikejar skripsi hehe. Sekarang aku mau bagiin cerita waktu liburan kemarin di Lampung. Dari Semarang hari jumat landing langsung di jemput orang tua (kangen anak) hehe, karena sebelum pulang udah ngerencanain buat jalan sama orang tua dan akhirnya orang tua mau jadi besoknya langsung deh pergi. Kali ini aku dan orang tua memutuskan untuk wisata air aja, yaitu ke Teluk Kiluan, yapp mau liat lumba-lumba :) 

Dini hari kami berangkat dari Bandar Lampung, kami keluar rumah sekitar pukul 05.00, Teluk Kiluan masuk di Kabupaten Tanggamus, jarak tempuh dari Bandar Lampung ke Teluk Kiluan sekitar 73km, ya sekitar 2 jam lebih karna jalan sebagian masih agak berbatu :)

Sesampainya di Teluk Kiluan sekitar pukul .07.00 WIB kami langsung mencari tempat penyewaan kapal, semabari menunggu orang yang menyewakan kapal kami sudah dimanjakan dengan pemandangan yang cantik

Pagi cerah ini berharap bisa ketemu lumba-lumba langsung ya hehe.. Akhirnya setelah dateng orang penyewaan kapal kita naik kapal. Oh iya biaya sewa satu kapal sekitar Rp. 250.000/kapal dan bisa 3-4 orang. Kapal yang dipake kayak di foto itu, lumayan kecil makanya cuma bisa untuk 3-4 orang aja :) Sebenernya bukan cuma lumba-lumba yang menjadi daya tariknya tapi ada juga laguna, berhubung kemarin ombak lagi tinggi jadi lagunanya masih ditutup sementara, ya udah yuk lanjut mencari lumba-lumbanya :) 




Ini pemandangan selama di kapal. Walau hari itu keliatan cerah, tapi ternyata kami belum beruntung untuk ketemu lumba-lumba, sekitar 2 jam kami mengelilingi dan mencari lumba-lumbanya tapi tetep nggak ketemu, yah mungkin belum jodoh, karna matahari sudah semakin naik dan aku udah mabok laut, akhirnya aku bilang ke orang penyewaan kapal kalo balik aja, udah nggak kuat hahaha (nyerah), akhirnya kami memutuskan untuk istriahat makan di cottage. 

Ini foto-foto turun dari kapal sebelum makan hehe, masih semangat walau belum beruntung untuk ketemu lumba-lumba :)


Nah ini suasana makan siang kami, kami memesan satu ikan dan beberapa macem sayuran, ikan cakalangnya cukup gede, kami makan orang 7 dan masih sisa separo haaaa banyak yaa hehe :)




Setelah selesai makan kami langsung melanjutkan perjalanan untuk kembali pulang ke bandar lampung, sehari ini untuk sewa 2 kapal dan makan cuma habis sekitar 800-900 ribu murah kan ?

Dari perjalanan kemarin, pelajaran yang bisa diambil dari sana bukan cuma cerah atau nggaknya yang menjadi patokan tapi ombak juga bisa jadi faktor lumba-lumba nggak keluar hehe. Next kita coba kesana lagi ya, semoga beruntung besok.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar